
Bagi para cewek yang sedang mencari motivasi agar mampu menjadi seorang yang kuat dan tidak gampang menyerah, mungkin kata-kata mutiara wanita yang tegar inilah yang kamu cari. Langsung cek saja kutipannya berikut ini!
lahKata-kata mutiara wanita tegar bisa dijadikan pemantik semangat untukmu menghadapi kehidupan yang tidak mudah. Kutipan tersebut pun bisa membuka pikiranmu dan menyadari betapa kuatnya dirimu.
Meski sebagian orang mungkin masih menganggap kalau wanita adalah makhluk lemah. Tapi kenyataannya, wanita bisa membuktikan kalau mereka memiliki hati setegar batu karang dan tidak mudah menyerah begitu saja.
Sudah tidak sabarkah kamu untuk membaca kumpulan quote mutiara wanita tegar yang sangat menginspirasi ini? Yuk, langsung cek saja artikel lengkapnya di sini! Selamat membaca!
1. Kamu Bisa
Meski terkadang kamu meragukan diri sendiri atau kadang prosesnya membuatmu lelah, jangan khawatir. Bernafaslah. Kamu bisa. Kamu mampu. Kuatkanlah hatimu.
Di tengah proses mengejar impianmu, kamu mungkin pernah merasa ragu terhadap dirimu sendiri. Kalau iya, coba dengarkan kata-kata mutiara wanita tegar dan sabar tersebut. Jangan berhenti di tengah jalan karena kamu bisa melakukannya.
2. Harus Dilalui
Terkadang, kepedihan harus dilalui sebelum tercapainya kebahagiaan. Tersenyumlah ketika bersedih, karena akan ada kebahagiaan setelah itu.
Sebelum mengecap kebahagiaan, terkadang kamu harus merasakan kesakitan terlebih dahulu. Tidak mengapa, kamu adalah perempuan yang kuat dan tegar. Kamu pasti bisa melaluinya.
3. Wanita yang Kuat
Jadilah wanita kuat yang semua orang tahu akan berhasil melewati yang terburuk.
Quote mutiara wanita tegar ini mungkin sederhana, tapi artinya sangat dalam, kan? Buat yang membutuhkan semangat, kamu bisa meresapi kutipan tersebut.
4. Bukan Menghancurkan
Kamu bisa tahu siapa wanita kuat itu. Mereka adalah orang-orang yang membangun satu sama lain, bukannya saling menghancurkan.
Sebagai sesama wanita, kita seharusnya memang membangun satu sama lain. Jangan malah saling menghancurkan.
5. Kantong Teh
Wanita itu seperti kantong teh. Kita tidak tahu kekuatan sejati kita sampai kita berada di air panas. Eleanor Roosevelt
Buat yang mencari quotes mutiara wanita tegar, kamu bisa menggunakan quote tersebut. Cocok juga, lho, kalau mau kamu jadikan caption IG atau status di media sosial.
Baca juga: Kumpulan Kata Bunga Matahari Indah yang Bisa Dijadikan Caption Instagram
6. Benar Sekali
Aku adalah wanita yang kuat. Aku tidak mengasihani diri sendiri atau membiarkan orang lain memperlakukanku semena-mena. Akulah yang mengontrol hidupku dan semuanya bisa kulakukan.
Bagaimana perasaanmu setelah menyimak kata-kata wanita sederhana di atas? Semoga bisa membuatmu lebih bersemangat dan termotivasi.
7. Terkurung
Wanita tidak pernah menjadi kuat ketika mereka terus-menerus mengurung diri dengan rasa cemas akan kelemahannya.
Kamu tidak akan pernah kuat jika terus-terusan terkurung dalam kecemasan. Untuk itu, cobalah untuk selalu berpikiran positif.
8. Hadapilah
Jangan pernah menyerah dan berusaha lari, tapi hadapilah cobaan yang ada di depan kita dengan sabar.
Jika sedang ada masalah, jangan pernah lari. Kamu harus menghadapinya dengan sabar seperti yang tertulis dalam qutoes mutiara wanita tegar ini.
9. Tahu yang Kumau
Aku kuat, memiliki ambisi, dan tahu apa yang aku mau. Madonna
Quotes mutiara wanita kuat dan tegar dari Madonna ini nggak kalah keren dari yang sebelumnya, kan? Kalau mau kamu jadikan status di media sosial juga boleh, kok.
10. Dengarkan Baik-Baik
Jadilah seorang wanita yang kuat sehingga putrimu akan memiliki panutan dan anak laki-lakimu akan tahu apa yang harus dicari dalam diri seorang wanita ketika ia sudah dewasa nanti.
Setujukah kamu dengan apa yang tertulis dalam kutipan ini? Jadilah seorang wanita yang kuat dan tegar untuk dijadikan panutan oleh anak-anakmu nanti.
Baca juga: Kumpulan Kata Bikin Baper Semua Orang yang Dijamin Bisa Menyentuh Hatimu
11. Tidak Mencari Seorang Kesatria
Ia tidak sedang mencari seorang kesatria, tapi ia mencari sebuah pedang. Atticus
Kata-kata mutiara wanita yang tegar ini berasal dari kutipan bahasa Inggris yang berbunyi “she wasn’t looking for a knight, she was looking for a sword.” Maksudnya adalah wanita tidak selalu menggantungkan dirinya kepada lelaki. Selama masih mampu untuk melakukan segala sesuatu sendiri, ia pasti akan melakukannya sendiri.
12. Kritik yang Membangun
Seorang wanita yang kuat bisa menerima pujian dan kritik dengan anggun. Mereka sadar bahwa tanaman membutuhkan sinar matahari dan air hujan agar bisa tumbuh besar dan tinggi lagi.
Terkadang, kamu juga membutuhkan saran atau kritik yang membangun dari orang lain. Hal itu tentu saja sangat berguna supaya hidupmu bisa menjadi lebih baik dari yang sebelumnya.
13. Tetap Tegar
Orang yang kuat bukan mereka yang selalu menang. Melainkan, mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh. Kahlil Gibran
Orang yang kuat bukan berarti mereka akan selalu menang. Namun, orang yang kuat adalah mereka yang tegar dan mau bangkit lagi ketika terpuruk. Tepat seperti quote mutiara wanita tegar dari Kahlil Gibran ini.
14. Lari Tak Akan Membantu
Jangan pernah menyerah dan berusaha lari, tapi hadapilah cobaan yang ada di depan kita dengan sabar.
Salah satu bukti kalau seseorang itu tegar, yaitu ia tidak pernah lari dari masalah. Dengan menghadapinya, kamu akan memperoleh pelajaran hidup yang berharga dan menjadi lebih kuat dari yang sebelumnya. Ingatlah selalu bahwa melarikan diri dari masalah tidak akan pernah menyelesaikan apa pun.
15. Bukan Kelemahan
Wanita terkenal dengan karakter lembutnya, namun itu bukan sebuah kelemahan.
Seperti kata-kata mutiara wanita tegar ini, kalau karakter lembut bukanlah sebuah kelemahan. Karena kelembutan itu pulalah yang dapat meluluhkan hati yang sekeras batu karang.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Mutiara Indah tentang Bunga yang Keren Banget
16. Tetap Tersenyum
Tetaplah tegar meski yang lain berguguran. Tetaplah tersenyum meskipun perjuangan ini terasa pahit dan berliku. Dhiya Zafira
Tetap berusaha kuat walaupun diterpa berbagai macam cobaan tidaklah mudah. Namun, kamu harus pantang menyerah. Berusahalah semaksimal mungkin untuk bertahan dan menghadapi semuanya. Pada akhirnya nanti, kamu pasti akan mendapatkan sesuatu yang berharga.
17. Tetap Tersenyum Meski Sakit
Wanita itu unik. Kamu mampu melihatnya tersenyum sepanjang hari, tanpa mengetahui betapa dia menangis sepanjang malam.
Pernahkah kamu berada di situasi yang tertulis dalam kata-kata mutiara wanita tegar ini? Ketika bertemu dengan orang-orang, kamu berpura-pura semuanya baik-baik saja. Padahal kenyataannya, semalaman menumpahkan semua rasa sedih dan sakitmu dengan tangisan.
18. Mencoba untuk Melepaskan
Lepaskanlah. Maka esok lusa, jika dia adalah cinta sejatimu, dia pasti akan kembali dengan cara mengagumkan. Ada saja takdir hebat yang tercipta untuk kita. Jika dia tidak kembali, maka sederhana jadinya, itu bukan cinta sejatimu. Tere Liye
Melepaskan seseorang yang masih kamu cintai tentu saja tidak mudah. Akan tetapi, kamu juga tidak bisa memaksa seseorang untuk tinggal di sisimu. Kalau begitu, tidak ada hal lain yang bisa kamu lakukan selain merelakannya pergi. Jika kembali maka ia memang takdirmu, namun jika tidak maka kamu ditakdirkan dengan seseorang yang lebih baik lagi.
19. Berikan Cinta pada Dirimu Sendiri
Kamu pantas mendapatkan cinta yang kamu coba berikan untuk orang lain. Jangan menyerah pada dirimu sendiri!
Sering kali, kamu terlalu sibuk mencintai orang lain hingga lupa untuk mencintai dirimu sendiri. Padahal, kamu tidak akan bisa mencintai orang lain dengan baik jika kamu tidak mencintai diri sendiri.
20. Jangan Lupa Berdoa
Jangan pernah terpuruk karena suatu masalah, bersabar, dan berdoa. Percayalah, tak ada masalah yang terlalu besar bagi Tuhan.
Setelah mengerahkan semua tenaga dan melakukan semampu yang kamu bisa, jangan lupa juga untuk berdoa. Tetap sabar dan berikhtiar, Tuhan pasti akan membantumu.
Baca juga: Lampiaskan Rasa Kesepianmu Lewat Kata-Kata Sepi Sendiri Ini!
21. Terus Bangkit
Hidup telah menjatuhkanku berkali-kali dan menunjukkanku hal yang tak ingin aku lihat. Aku mengalami kesedihan dan kegagalan. Akan tetapi satu hal yang pasti, aku akan selalu bangkit.
Kutipan mutiara bijak wanita tegar ini patut untuk kamu jadikan renungan. Ambillah waktu untuk merenungi semua. Merasa lelah mencoba dan sedih karena kegagalan itu wajar. Tapi jangan membiarkannya terlalu berlarut-larut karena kamu harus bangkit lagi.
22. Kamu itu Berharga
Seorang wanita yang kuat akan berhenti mencoba jika ia merasa tidak diinginkan. Ia tidak akan memperbaiki atau memohon, ia akan pergi begitu saja.
Setelah sekian lama berjuang tapi tidak dihargai, memang lebih baik kamu pergi. Ingatlah, kamu itu berharga dan pantas untuk mendapatkan seseorang yang juga memperjuangkanmu.
23. Kejar Mimpimu
Beberapa wanita memilih untuk mengikuti laki-laki, dan yang lainnya memilih untuk mengikuti mimpinya. Apabila kamu bertanya-tanya jalan mana yang akan diambil, ingatlah bahwa karirmu tidak akan bangun dan mengatakan tidak lagi mencintaimu. Lady Gaga
Setiap orang tentu berhak menentukan jalan hidupnya masing-masing. Ada yang ingin segera menikah dan membangun rumah tangga, tapi ada yang masih ingin berkarier. Apa pun itu, selagi masih ada kesempatan, kamu berhak untuk mengejar dan menggapai impianmu.
24. Sebuah Pembelajaran
Meniadakan masa lalu adalah tidak mungkin, ia pernah ada. Namun, ia menjadi pembanding dan guru untuk masa depan.
Wanita kuat dan tegar adalah ia yang tidak lari dari masa lalu. Akan tetapi, menjadikannya sebagai pembelajaran sehingga kelak tidak akan melakukan kesalahan yang sama untuk kedua kalinya.
25. Tetap Lanjutkan Hidup
Hidup itu sudah cukup susah dan tidak semua hal akan selalu bekerja dengan baik. Tetapi, kita harus berani dan tetap melanjutkan hidup. SUGA
Kata-kata mutiara wanita tegar yang satu ini maknanya sungguh dalam, kan? Menjalani kehidupan memang tidak mudah, akan tetapi kamu harus tetap berani dan melanjutkan hidup.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Bijak Cinta yang Singkat, Indah, dan Penuh Makna
Kata-Kata Mutiara Wanita Tegar yang Menginspirasi
Itulah tadi 25 quotes mutiara bijak wanita yang bisa kamu simak di PosKata. Semoga kutipan-kutipan tersebut bisa menginspirasi dan memotivasimu, ya!
Oh iya, kalau kamu masih ingin menyimak kata-kata serupa yang inspiratif, mendingan langsung cek saja artikel PosKata yang lainnya. Selamat melanjutkan membaca!